proposal usaha roti bakar

3 Poin Penting Menyusun Proposal Usaha Roti Bakar

Contoh proposal usaha roti bakar harus kalian ketahui secara lengkap dan benar apabila kalian hendak memulai suatu bisnis roti bakar. Contoh proposal usaha roti bakar ini juga bisa kalian gunakan untuk mengembangkan usaha roti bakar agar berjalan dan berkembang lebih besar dan pesat.

proposal usaha roti bakar
Proposal usaha roti bakar

3 Poin Proposal Usaha Roti Bakar

Roti bakar menjadi salah satu camilan terbaik yang banyak dipilih dan dibeli oleh masyarakat Indonesia. Roti bakar juga menjadi camilan favorit karena memiliki rasa yang beraneka ragam karena bisa dikreasikan dalam berbagai varian rasa. 

Saat ini roti bakar sudah dikreasikan ke dalam berbagai rasa yang awalnya hanya coklat atau kacang, saat ini sudah ada varian lain seperti matcha, red velvet, beng-beng, dan masih banyak yang lainnya.

Nah, karena memiliki permintaan pasar yang tinggi, saat ini usaha roti bakar menjadi salah satu usaha yang terbilang sangat prospektif untuk dijalankan. Oleh karena itu kalian perlu perencanaan yang matang dan baik agar dapat menarik banyak investor. 

Proposal usaha roti bakar ini nantinya bisa kalian ajukan ke berbagai pihak mulai dari instansi pemerintah yang berkaitan, Bank-Bank di Indonesia, hingga investor dalam bentuk perorangan. 

Baca Juga :  Aman, Mifx Bappebti Sudah Terjamin Legalitasnya

Bantuan yang berasal dari investor inilah yang nantinya menjadi sebuah akhir atau goals dari dibuatnya proposal usaha roti bakar yang kalian buat. Beberapa poin penting dalam membuat proposal usaha roti bakar yang perlu kalian ketahui, seperti:

Profil Usaha Roti Bakar

Poin pertama dalam membuat proposal usaha roti bakar adalah profil usaha. Dalam pembuatannya, kalian bisa mendeskripsikan profil usaha yang kalian miliki pada bagian latar belakang yang ada di bab 1. 

 Nah, pada bagian bab 1 proposal usaha roti bakar ini, kalian bisa menjelaskan secara singkat mengenai usaha yang hendak kalian rintis. Apabila kalian ingin memasukkan profil yang lebih mendetail, kalian bisa memasukkannya pada bab 2 proposal usaha roti bakar.

Pada bagian bab 2 proposal usaha roti bakar ini kalian bisa mencantumkan dan menjelaskan mengenai nama usaha, dimana lokasi atau tempat kalian berjualan, menu apa saja yang kalian miliki, branding apa yang kalian lakukan, dan teknik pemasaran apa yang akan kalian tempuh.

Sekali lagi jangan lupa untuk menjelaskannya secara mendetail karena pada bagian bab 2 proposal usaha roti bakar ini para investor bisa mengetahui secara mendetail informasi usaha yang kalian miliki. Jika informasi yang disajikan lengkap tentunya akan menjadi hal yang lebih baik bukan?

proposal usaha roti bakar
Proposal usaha roti bakar

Rincian Dana Yang Diperlukan

Poin kedua dalam membuat proposal usaha roti bakar adalah adanya rincian dana yang diperlukan. Bagian ini menjadi bagian yang sangat penting dalam komponen pembuatan proposal usaha roti bakar karena di sini kalian menuliskan berbagai macam kebutuhan untuk menunjang usaha roti bakar. 

Beberapa komponen biaya yang harus kalian tuliskan adalah biaya bahan baku, biaya sewa tempat/ruko, biaya kebersihan, biaya promosi, dan masih banyak biaya-biaya yang lainnya. Dari sini, para investor akan menilai apakah usaha yang kalian ajukan sudah layak atau belum untuk mendapatkan pinjaman dana untuk modal.

Baca Juga :  Jangan Takut Memiliki Hutang untuk Modal Usaha, Ini Dia Tipsnya!

Jadi, jangan lupa buat rincian data yang benar, terstruktur, dan tentunya rapi. Jika tampilan lebih rapi dan terstruktur, maka investor akan dengan mudah melihat estimasi biaya yang kalian ajukan.

Target Pendapatan Yang Akan Kalian Dapatkan

Poin terakhir dalam membuat proposal usaha roti bakar adalah estimasi angka target pendapatan yang akan kalian raih. Ini juga menjadi salah satu poin yang sangat penting karena alasan utama para investor mau memberikan bantuan dalam bentuk modal adalah profit dari usaha yang kalian miliki.

Jadi, kalian harus bisa menambahkan proyeksi atau target estimasi pendapatan yang akan kalian dapatkan dalam menjual roti bakar. Maka dari itu hitunglah proyeksi pendapatan per tahun, per bulan, per minggu, hingga per hari. 

Dengan kalian memberikan poin ini, maka investor akan menjadi semakin yakin untuk memberikan modal. Apalagi jika profit yang bisa kalian proyeksikan bersifat menguntungkan.

proposal usaha roti bakar
Proposal usaha roti bakar

Kerangka Proposal

  • Bab 1 (Pendahuluan) berisi latar belakang, rencana bisnis, tujuan, manfaat, visi dan misi, serta ringkasan usaha. 
  • Bab 2 (Rincian Usaha) berisi jenis/variasi produk yang dijual, analisa secara SWOT (strength yang berarti kekuatan, weakness yang berarti kelemahan, opportunity yang berarti peluang, dan treatment yang berarti ancaman).
  • Bab 3 (Rincian Modal) berisi sumber-sumber permodalan, modal investasi secara rinci, biaya operasional secara rinci, dan harga jual secara rinci.
  • Bab 4 (Penutup).

Contoh Rincian Modal Investasi 

Adapun rincian modal investasi yang diperlukan, seperti: 

  • Gerobak: Rp 3.500.000,-
  • Tabung gas 3 kg: Rp 170.000,-
  • Toples: Rp 100.000
  • Kompor: Rp 250.000,-
  • Besi panggangan: Rp 300.000,-
  • Tempat sampah dan ember: Rp 50.000,-
  • Saklar lampu: Rp 40.000,-
  • Pembuatan banner: Rp 100.000
  • Alat pembakar: Rp 50.000,-
  • Alat pemotong: Rp 80.000,-
  • Lap tangan: Rp 30.000,-

Dari rincian tersebut, maka total modal investasi yang dibutuhkan sebesar Rp 4.670.000,00-.

Baca Juga :  Pengertian Options Trading dan Apa Saja Komponen Utamanya

Nah, dari contoh diatas kalian bisa melihat bukan bagaimana rincian yang harus dibuat. Hal ini juga berlaku untuk biaya yang lainnya seperti biaya operasional dan harga jual yang harus dijelaskan secara rinci agar semua kebutuhan tercantum dan ter-backup.

proposal usaha roti bakar
Proposal usaha roti bakar

Tanya Jawab Seputar Proposal Usaha Roti Bakar

Apa visi dari usaha roti bakar yang Anda proposal?

Visi dari usaha roti bakar yang kami proposal adalah menjadi penyedia pilihan utama bagi masyarakat yang menginginkan roti bakar berkualitas dengan rasa yang autentik dan variasi yang inovatif.

Bagaimana rencana pemasaran yang Anda usulkan untuk menarik pelanggan?

Kami akan menggunakan kombinasi strategi pemasaran online dan offline, seperti pemanfaatan media sosial, kolaborasi dengan influencer, serta menyelenggarakan acara promosi dan uji coba produk di lokasi yang strategis.

Bagaimana Anda berencana mengelola persediaan bahan baku untuk roti bakar?

Kami akan menjalin kemitraan dengan supplier bahan baku terpercaya untuk memastikan pasokan bahan baku yang stabil. Selain itu, kami juga akan melakukan perencanaan persediaan yang cermat berdasarkan analisis permintaan pasar.

Bagaimana Anda memastikan kualitas produk roti bakar yang Anda tawarkan?

Kami akan memastikan kualitas produk roti bakar kami dengan mengutamakan pemilihan bahan baku berkualitas tinggi, proses produksi yang higienis, serta pelatihan dan pengawasan terhadap tim produksi secara berkala.

Apa target pasar utama dari usaha roti bakar yang Anda proposal?

Target pasar utama kami adalah anak muda dan profesional muda yang menghargai produk makanan berkualitas dengan harga yang terjangkau, serta keluarga yang mencari tempat bersantai yang menyajikan variasi roti bakar yang menarik.

Penutup

Proposal usaha roti bakar sangat mudah untuk dibuat bukan? Kalian hanya perlu memperhatikan 3 poin penting dalam pembuatan proposalnya mulai dari profil usaha, rincian modal, hingga profit.