cara kerja asuransi

Apakah Cara Kerja Asuransi Mobil Dengan Jiwa Sama Saja? Berikut Penjelasannya!

Asuransi atau kehilangan harta benda mungkin masih terdengar sangat asing bagi kita semua. Sebagai salah satu pertukaran atas pembayaran premi yang dilakukan, individu dan perusahaan dijamin mendapatkan kompensasi atau penggantian dalam ketentuan yang tercantum pada polis asuransi. Asuransi sendiri telah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat modern.

Maka dari itu alangkah lebih baiknya jika anda memahami cara kerja asuransi dan apa saja jenis – jenisnya. Asuransi jiwa dan asuransi mobil merupakan kedua bentuk asuransi paling umum. Asuransi kesehatan dan kompensasi bagi pekerja juga jenis lain asuransi yang sering di gunakan masyarakat.

Sementara asuransi saat ini telah menjadi bagian kehidupan sebagian besar orang, tidak semua mengerti cara kerja asuransi secara tepat. Tapi intip saja disini, berikut penjelasannya.

cara kerja asuransi
Cara kerja asuransi

Pemahaman Tentang Cara Kerja Asuransi, Ini Dia Penjelasannya!

Cara Kerja Asuransi

Selalu terdapat risiko dalam kehidupan masyarakat seperti halnya kebakaran, pencurian atau gempa bumi. Banyak orang yang berharap untuk menghindari kerugian keuangan dengan mendapatkan ganti atas milik pribadi yang hilang atau rusak. Asuransi menjadi salah satu cara untuk melindungi keuangan pribadi dari beban yang tidak semestinya.

Asuransi merupakan sebuah bentuk manajemen risiko di mana risiko ditransfer ke perusahaan asuransi sebagai pertukaran atas pembayaran premi yang telah kita jalani sebelumnya. Ketika Anda membeli asuransi, maka seseorang mendapat polis asuransi yang merupakan kontrak yang mengikat secara hukum.

Baca Juga :  Cara Cepat Jual Rumah Anti Gagal Dan Anti Ribet!

Polis inilah yang akan menjelaskan secara rinci semua hak, tanggung jawab dan kewajiban tertanggung atau nasabah dan perusahaan asuransi. Saat seseorang menderita kerugian cukup besar yang tercakup dalam polis, dia dapat mengajukan klaim. Klaim sendiri adalah bentuk laporan lengkap dari apa yang hilang atau rusak beserta nilainya. Jumlah uang yang akan diganti atau uang pertanggungan berdasarkan pada jumlah yang terdapat dalam polis.

Pada saat individu atau perusahaan membeli polis asuransi, semua uang dari premi kemudian digabungkan menjadi apa yang disebut kolam asuransi atau insurance pool. Perusahaan asuransi sendiri telah menggunakan statistik untuk memprediksi berapa persen orang atau bisnis yang diasuransikan akan benar-benar menderita kerugian dan mengajukan klaim.

Statistik ini dapat membantu menentukan jumlah premi. Faktor-faktor lain yang ada pada asuransi seperti nilai kredit dan klaim sebelumnya juga dipertimbangkan. Pasalnya sebagian besar orang yang diasuransikan tidak mengalami kerugian atau hanya mengalami kerugian kecil. Maka jelas pihak perusahaan asuransi mendapatkan keuntungan yang memungkinkan mereka terus beroperasi dan membayar klaim besar sesekali.

cara kerja asuransi
Cara kerja asuransi

Jenis Asuransi

Jenis-jenis asuransi di setiap langkah hidup tentu saja banyak sekali macamnya. Untuk lebih mengenal cara kerja asuransi dan merasakan manfaat proteksi, bagaimana kalau kita berkenalan dengan jenis-jenis asuransi yang anda butuhkan di setiap langkah hidup berikut ini.

1. Asuransi kesehatan

Jenis asuransi pertama yang dibutuhkan seseorang ketika sudah bekerja dan punya penghasilan Adalah asuransi kesehatan. Pada saat awal bekerja, mungkin Anda tidak punya tanggungan istri dan anak. Orang tua anda juga tidak memerlukan dukungan secara finansial.

Sehingga, hal pertama yang harus anda proteksi dari diri seseorang yang sudah berpenghasilan adalah biaya kesehatan jika jatuh sakit. Cara kerja asuransi kesehatan yaitu dengan memiliki asuransi kesehatan, maka anda akan terhindar dari risiko memberatkan orang tua untuk menutup biaya rumah sakit.

Baca Juga :  Domain Cek: Tips untuk Mendapatkan Nama Domain Impian Anda

2. Asuransi jiwa

Seseorang juga membutuhkan asuransi jiwa ketika menanggung hidup orang lain. Seperti halnya, jika seseorang lajang menanggung kehidupan orang tuanya, maka ia butuh asuransi jiwa. Produk asuransi ini juga dibutuhkan ketika seseorang sudah menikah serta punya pasangan dan anak.

Tetapi jika seseorang baru saja bekerja tetapi belum punya tanggungan, maka dia belum dalam urgensi harus punya asuransi jiwa.

cara kerja asuransi
Cara kerja asuransi

3. Asuransi properti

Asuransi properti merupakan salah satu bentuk asuransi umum atau asuransi kerugian yang melindungi rumah atau bangunan dari berbagai risiko. Seperti halnya kebakaran, banjir, angin topan, badai, letusan gunung, pencurian, dan gempang bumi. Anda perlu memiliki asuransi ini jika membeli beberapa properti, baik sebagai tempat tinggal maupun aset produktif seperti gudang atau tempat kerja.

Dengan memiliki asuransi properti, maka Anda akan terhindar dari risiko membangun atau memperbaiki rumah jika terjadi risiko. Dan anda akan terhindar dari resiko kerugian jika ada benda di dalam rumah yang hilang akibat terjadi risiko.

4. Asuransi kendaraan bermotor

Salah satu asuransi yang paling banyak di gunakan juga yaitu asuransi kendaraan bermotor. Asuransi kendaraan bermotor diperlukan sebagai salah satu bentuk tanggung jawab seseorang atas asetnya. Asuransi kendaraan bermotor, terdiri dari beberapa asuransi motor dan mobil, penting dimiliki saat Anda saat memiliki kedua kendaraan ini.

Asuransi mobil dan motor juga termasuk asuransi umum yang memberikan tiga jenis cakupan perlindungan, Seperti comprehensive, total loss only atau TLO, dan tanggung jawab hukum pihak ketiga. Asuransi comprehensive ini khusus untuk memberikan perlindungan terhadap kerugian dan kerusakan yang disebabkan oleh tabrakan, benturan, terbalik, tergelincir, terperosok, perbuatan jahat, pencurian, kebakaran, dan sebagainya.

Baca Juga :  Kenali Istilah Asuransi Berikut Pada Kehidupan Anda

Sementara untuk cara kerja asuransi TLO yaitu memberikan perlindungan hanya jika kerugian dan kerusakan sudah mencapai 75% dari harga pasar kendaraan bermotor tersebut. Adapun asuransi tanggung jawab hukum pihak ketiga yaitu bentuk asuransi yang memberikan perlindungan hukum jika kecelakaan dengan melibatkan kendaraan menyebabkan kerusakan harta benda, biaya pengobatan, cedera badan, atau kematian pada pihak ketiga.

cara kerja asuransi
Cara kerja asuransi

Tanya Jawab Seputar Cara Kerja Asuransi

Jelaskan apa yang dimaksud dengan asuransi dan bagaimana cara kerjanya?

Hukum asuransi adalah aturan tertulis yang mengikat peserta dan perusahaan asuransi untuk menaati perjanjian yang sudah disepakati. Perjanjian tersebut biasanya terdiri dari hak peserta mendapatkan perlindungan dan sebagai gantinya peserta membayar premi kepada perusahaan asuransi.

Asuransi itu apa sih?

Asuransi adalah sebuah perjanjian antara dua orang atau lebih di mana pihak tertanggung membayarkan iuran/kontribusi/premi untuk mendapat penggantian atas risiko kerugian, kerusakan, atau kehilangan, yang dapat terjadi akibat peristiwa yang tidak terduga.

Bagaimana cara kerja asuransi kesehatan?

Bagaimana cara kerja asuransi kesehatan? Asuransi kesehatan bekerja dengan melindungi keuanganmu dari risiko kesehatan yang mungkin terjadi selama masa berlakunya polis. Dengan kata lain, ketika kamu sakit, kamu mengalihkan risiko keuangan kepada pihak asuransi alih-alih menanggungnya sendiri.

Bagaimana hukumnya asuransi?

Ketahui bahwa Islam tidak melarang Anda memiliki asuransi. Asuransi diperbolehkan asalkan dana yang terkumpul dikelola sesuai dengan syariat-syariat Islam. Hal ini disebutkan dalam fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) NO: 21/DSN-MUI/X/2001 tentang pedoman asuransi syariah.

Apa tujuan dari asuransi?

Asuransi memiliki beberapa tujuan, antara lain yaitu sebagai pemberi jaminan kepada nasabah agar terlindung dari risiko-risiko yang akan diderita jika terjadi kejadian yang tidak terduga.

Apa keuntungan dari asuransi?

Asuransi memiliki manfaat untuk memberikan proteksi dari risiko ketidakpastian dan dipercaya lebih mampu meningkatkan rasa percaya diri bagi individu pemegangnya.

Penutup

Dengan pemahaman cara kerja asuransi ini, maka dapat dipilih kiranya asuransi mana yang anda butuhkan. Apakah anda butuh semua asuransi atau hanya sebagai saja? Semoga bermanfaat!