Daftar Isi
Anda pasti pernah terjebak banyak masalah dan merasa tidak ada satupun yang beres. Yang ini salah, yang itu salah dan sepertinya alam semesta bersekongkol untuk mempersulit hidup anda untuk menemukan cara menghadapi masalah tersebut. Manusia dari belahan bumi manapun pasti pernah mengalami suatu masalah hidup yang baginya sulit untuk diselesaikan dengan cepat. Terkadang masalah kecilpun dapat menjadi luas karena dalam menyelesaikannya tidak berpikir secara bijak.
Atau jangan-jangan saat ini justru anda tengah terjebak dalam sebuah masalah yang pelik .Nah berikut ini ada cara menghadapi masalah yang simple tapi ampuh untuk membantu Anda keluar dari segala keruwetan masalah anda itu.
Cara ini digunakan oleh Gene Kranz flight direktur evolutions untuk menyelamatkan tiga astronot naas setelah tangki oksigen mereka meledak di angkasa.
Berikut kita bahas kisahnya.
Sejarah 11 April 1970: Peluncuran Apollo 13 Menuju Bulan
Tanggal 11 April 1970 Nasa meluncurkan Apollo 13 sebagai misi pendaratan manusia di bulan yang ketiga kalinya. Tiga orang Astronot yang dikirim ke bulan dalam misi ini bernama James A. Lovell, Fred Haise dan Jack Swigert. 56 jam Setelah peluncuran, tangki oksigen Apollo 13 meledak di angkasa dan menghancurkan separuh dari pesawat.
Ledakan itu sontak membuat semua orang kaget termasuk mereka yang ada di Mission control bumi di Houston Texas. James sang komandan izin melaporkan situasi pesawat. Oksigen berkurang dengan cepat, pesawat kehilangan daya, alat pengatur karbondioksida rusak, hampir semua alat di pesawat ini tidak ada yang berfungsi.
Cara Menghadapi Masalah James, Fred, dan Jack
Jika anda adalah James, Fred dan Jack yang terjebak dalam pesawat nahas itu bagaimana respon Anda? Bagaimana cara menghadapi masalah anda? Panik? jelas dan itulah yang terjadi selama beberapa saat semua orang bingung tak tahu harus berbuat apa .Ketakutan merasuki perasaan mereka. Kita akan mati Disiniā¦ Di tengah kepanikan itu Gene Kranz flight director di Mission control bumi mengajukan sebuah pertanyaan. Apa yang kamu miliki di pesawat yang masih bekerja?
Pertanyaan Sederhana itu membalikkan keadaan jika sebelumnya semua orang, baik astronot yang ada di pesawat atau tim flight control yang ada di Bumi fokus pada masalah yang mereka alami. Maka pertanyaan Gene Kranz membuat mereka fokus mencari solusi lalu ide pun mulai terbesit untuk menyadari bahwa Lunar module bagian dari pesawat yang bisa dilepas dari pesawat utama untuk digunakan par astronot mendarat di bulan itu masih bisa berfungsi dengan baik.
Maka mereka memutuskan untuk memanfaatkannya sebagai kendaraan untuk kembali ke bumi sebagai cara menghadapi masalah tersebut dan setelah menghitung jalur trajectory terbaik menuju bumi mereka menyimpulkan bahwa jika mereka cukup efisien menggunakan frase atau daya dorong untuk menyetir arah laju dari Lunar module maka mereka bisa memanfaatkan daya gravitasi bumi untuk membawa para Astronot pulang. Oke, Lalu bagaimana dengan masalah oksigen? para astronot berhasil menemukan cara untuk mengganti beberapa komponen pesawat untuk dijadikan alat yang bisa memfilter kadar karbondioksida dan menjaga agar asupan oksigen cukup selama perjalanan. Maka pada jam 12.00 siang tanggal 17 april 1970 lunner modul Apollo 13 memasuki atmosfer bumi dan mendarat di Lautan Pasifik Selatan.
Ketiga astronot selamat..
Penutup
Pembaca semuanya Apa hikmah yang anda dapatkan dari kisah nyata ini? Berhentilah khawatir akan apa yang Anda tidak tahu fokuslah pada apa yang anda tahu. Berhentilah mengeluhkan apa yang Anda tidak punya fokuslah pada apa yang anda punya. Berhentilah meratapi masalah yang anda miliki fokuslah pada apa yang bisa anda lakukan saat ini sebagai cara menghadapi masalah anda, maka niscaya jalan keluar akan datang menampakan dirinya.
Ada baiknya kamu berpikir bijak sebelum menyelesaikan masalah. Tanamkan pikiran positif dan yakini diri kalau kamu dapat menyelesaikannya dengan baik. Menganalisa permasalahan harus kamu lakukan untuk menentukan langkah keputusan yang benar.
Melakukan instropeksi diri juga perlu kamu lakukan. Bisa saja masalah ini terjadi karena kesalahan yang kamu perbuat. Tetap mawas diri dan jangan menyalahkan orang lain. Segera perbaiki segala kesalahan-kesalahan dan terus maju untuk masa depan yang lebih baik.
Jadi apa yang anda tahu apa yang Anda punya dan apa yang anda bisa lakukan saat ini sebagai cara menghadapi masalah yang anda alami?
Baca Juga : Inilah 10 Cara Biar Percaya Diri Meningkat bagi Karyawan