cara menaikkan limit akulaku

Beginilah Cara Menaikkan Limit Akulaku yang Paling Cepat

Seperti yang sudah lama diketahui, Akulaku menerapkan limit kredit yang jumlahnya terbatas. Namun, ternyata limit tersebut bisa bertambah secara pelan-pelan hingga nantinya mencapai limit kredit maksimal. Untuk mengetahui cara menaikkan limit Akulaku, simaklah beberapa trik yang ada di bawah ini.

cara menaikkan limit akulaku
Cara menaikkan limit akulaku

Cara Menaikkan Limit Akulaku

Apabila Anda adalah pengguna aplikasi Akulaku, mungkin sudah mengetahui bahwa aplikasi ini bisa membantu Anda membeli produk secara kredit tanpa harus memakai kartu kredit. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa tidak semua pengguna Akulaku memperoleh limit kredit yang sesuai dengan keinginan. Oleh karena hal tersebut, maka tidak mengherankan jika banyak yang mencari cara menaikkan limit Akulaku yang paling ampuh. Berikut ini adalah beberapa caranya yang bisa diterapkan:

1. Perbanyak Undangan Referral

Cara menaikkan limit Akulaku yang pertama adalah dengan mengundang teman atau orang lain dan meminta mereka untuk menggunakan kode referral yang Anda miliki. Akulaku akan menyediakan program kode referral yang dapat Anda bagikan secara mudah ke media sosial seperti Facebook, WhatsApp, dan lain sebagainya. Apabila Anda berhasil memberikan kode tersebut untuk orang lain, nantinya Anda akan memperoleh bonus belanja dalam jumlah yang lumayan.

Baca Juga :  Mengenal Mobile JKN, Aplikasi BPJS Kesehatan dan Fitur-Fiturnya

Tidak hanya itu, Anda juga akan mendapatkan bonus ketika orang yang Anda undang tadi melakukan pembayarannya untuk pertama kali. Pihak perusahaan menyediakan kode referral ini agar bisa melihat apakah Anda aktif melakukan promosi tentang Akulaku pada orang lain. Apabila orang yang Anda undang semakin banyak, maka kredibilitas akun Anda pun juga otomatis akan ikut naik dan membuat limit pinjaman menjadi lebih tinggi.

2. Jalankan Misi

Menjalankan dan menyelesaikan misi yang diberikan oleh aplikasi adalah cara menaikkan limit Akulaku yang paling mudah untuk dilakukan. Pasalnya, Anda hanya perlu bermodalkan jaringan internet saja dan mengecek tantangan atau misi apa yang setiap hari akan diberikan. Cara ini sangat mudah dan wajib dicoba apabila Anda ingin membuat limit Akulaku menjadi naik.

Selesaikanlah satu persatu tantangan yang ada dan nantinya apabila Anda berhasil menyelesaikan tantangan tersebut, pasti akan segera memperoleh hadiah. Misi yang harus Anda kerjakan pun bervariasi, tergantung dengan apakah Anda memang konsisten untuk menjalankannya setiap hari. Terkadang Anda akan diminta menulis ulasan di Google, atau bergabung dengan klub tertentu. Pastikan bahwa Anda memperhatikan dengan baik tenggat waktu mengerjakan misi sebab tantangan tersebut akan selalu ada batasannya.

3. Masukkan Nomor Telepon yang Sesuai

Pada dasarnya, nomor telepon akan menjadi salah satu cara paling praktis bagi pihak perusahaan untuk menghubungi Anda dan memberikan informasi. Untuk hal tersebut, maka Anda harus memastikan bahwa Anda sudah memasang nomor telepon yang aktif ketika membuat akun Akulaku dan tidak mengganti nomor tersebut.

Cara menaikkan limit Akulakuyang ketiga ini sangat penting, sebab dengan nomor telepon tersebut Anda pun kemungkinan besar akan memperoleh informasi ketika limit pinjaman akan dinaikkan. Apabila nantinya Anda diberikan beberapa pertanyaan oleh pihak perusahaan, maka usahakan untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan sangat jujur sehingga mudah untuk melakukan verifikasi.

Baca Juga :  Inilah Aplikasi Nonton Iklan Dapat Duit yang Bisa Dicoba
cara menaikkan limit akulaku
Cara menaikkan limit akulaku

4. Jangan Terlambat Membayar Tagihan

Cara menaikkan limit Akulaku yang tidak boleh diabaikan begitu saja adalah Anda harus selalu membayar tagihan pinjaman dengan tepat waktu. Hal ini begitu penting sehingga akun yang Anda miliki tidak dianggap memiliki masalah dan selalu dipercaya oleh pihak perusahaan. Sebab, ada beberapa kasus yang menyatakan bahwa akun seseorang yang nilai limitnya berkurang kemungkinan disebabkan karena pembayaran tagihan yang menunggak.

Jika tagihan menunggak dan baru bisa membayar setelah beberapa waktu jatuh tempo, maka pihak debitur pun akan dianggap memiliki kredibilitas yang meragukan. Bahkan ketika Anda sering gagal dalam melakukan pembayaran, akun Anda dapat diblokir sehingga nantinya tidak bisa mengajukan pinjaman lagi. Oleh karena hal itu, jangan pernah terlambat jatuh tempo dalam membayar tagihan dan selalu berhati-hati ketika ingin membayar tagihan tersebut.

5. Belanja di Marketplace yang Berafiliasi dengan Akulaku

Cara menaikkan limit Akulaku yang selanjutnya adalah dengan senantiasa berbelanja di marketplace yang sebelumnya sudah memiliki hubungan tertentu dengan Akulaku. Tentunya, Anda pun juga harus membuat akun pribadi pada aplikasi marketplace itu dan sering melakukan transaksi dalam jumlah tertentu.

Apabila Anda sering melakukan transaksi, hal ini akan memperbesar peluang Anda agar limit pinjaman menjadi naik lebih besar. Anda bisa mencoba untuk membeli berbagai macam produk seperti kebutuhan rumah tangga, pakaian, dan barang-barang yang lain. Aturlah sehingga pembayaran produk tersebut bisa diproses menggunakan aplikasi Akulaku.

6. Pakai Foto Profil Asli

Salah satu cara menaikkan limit Akulaku yang sering diremehkan adalah dengan memasang foto profil wajah Anda sendiri. Hal ini berguna untuk membantu akun Anda dinilai sebagai akun yang terpercaya oleh pihak aplikasi. Sebab, sistem yang ada di dalam aplikasi akan mendeteksi wajah dan memastikan bahwa foto yang Anda pasang memang benar asli. Untuk itu, segera ganti foto profil Anda menjadi foto asli sehingga kredibilitas akun pun akan menjadi lebih baik daripada yang sebelumnya.

Baca Juga :  7 Aplikasi Whatsapp Untuk Menyadap Pasangan Terbaik
cara menaikkan limit akulaku
Cara menaikkan limit akulaku

Tanya Jawab Seputar Cara Menaikkan Limit Akulaku

Apakah Limit pinjaman Akulaku bisa naik?

Pengajuan naik limit di Akulaku harus dilakukan oleh konsumen dan Akulaku biasanya mensyaratkan kenaikan limit jika masa keanggotaan paling tidak sudah 6 bulan. Konsumen yang baru akan sulit mendapatkan kenaikkan limit. Jumlah kenaikan paling tinggi 100% dari limit sebelumnya.

Berapa limit Akulaku setelah 300 ribu?

Tenor yang dapat dipilih adalah antara 15 hari dan 22 hari. Untuk pengguna baru, biasanya akan diberikan limit kredit mulai dari Rp 300 ribu hingga maksimal Rp 1,5 juta.

Kenapa Akulaku tidak bisa menaikan limit?

Salah satu hal yang bisa menyebabkan limit saldo akulaku tidak dapat digunakan adalah karena anda masih punya cicilan yang menunggak dan melewati batas waktu pembayaran. Jika ada cicilan menunggak, maka bisa menyebabkan limit tidak bisa terpakai.

Berapa limit kredit Akulaku pengguna Baru?

Tidak semua pengguna Akulaku mendapatkan limit kredit yang tinggi, bagi pengguna baru biasanya mendapatkan limit kredit yang rendah mulai dari 300 ribu hingga 1,5 juta. Pada intinya, untuk menaikkan limit kredit Akulaku dapat dilakukan dengan meningkatkan kredit poin pengguna.

Jika sudah melunasi Akulaku apakah bisa pinjam lagi?

Jadi untuk jawaban dari pertanyaan, setelah melunasi Akulaku apakah bisa pinjam lagi? Jawabannya adalah bisa. Dikutip dari akun Facebook Akulaku Indonesia, pelanggan bisa kembali meminjam KTA Asetku kalau sudah membayar kembali tagihan sebelumnya.

cara menaikkan limit akulaku
Cara menaikkan limit akulaku

Penutup

Demikian beberapa cara menaikkan limit Akulaku yang bisa Anda perhatikan. Apabila memiliki limit  yang lebih besar, tentunya kita tidak akan merasa khawatir saat ingin melakukan pinjaman. Untuk itu, silakan praktikkan sendiri beberapa cara menaikkan limit Akulakuyang sudah dijelaskan di atas tadi.