Daftar Isi
Sebelum memulai sebuah bisnis, seorang pengusaha harus mengetahui apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha. Lalu setelah itu membuat perencanaan-perencanaan yang berkaitan dengan bisnis yang akan dijalankan kedepan. Ini akan menjadi pondasi dasar dari bisnis ketika nanti sudah berjalan.
Dalam sebuah perencanaan usaha, anda harus menentukan sebuah goal jangka panjang dan juga langkah-langkah untuk meraih goal tersebut. Ini bertujuan agar membuat bisnis tidak salah arah dan terfokus pada tujuan yang sedari awal sudah ditetapkan.
Lalu, apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha itu sendiri? Dalam artikel ini kita akan membahas secara tuntas tentang apa itu perencanaan usaha, mulai dari pengertian, tujuan dan juga manfaatnya.
Pengertian Apa Yang Dimaksud Dengan Perencanaan Usaha
Perencanaan usaha adalah langkah-langkah yang akan dipersiapkan untuk mengelola sebuah bisnis sehingga nantinya bisa berjalan dengan baik dan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.
Dalam isinya, perencanaan usaha terdiri dari visi misi, strategi pemasaran, pengaturan keuangan dan lain sebagainya. Ia berisi peta bagi suatu usaha untuk mencapai tujuannya.
Adapun, dengan adanya perencanaan usaha atau business plan diharapkan bisnis dapat berkembang dalam jangka waktu yang panjang serta tidak mengalami kendala-kendala berarti baik itu dalam proses pemasaran, penjualan, keuangan, pengelolaan sdm dan lain sebagainya.
Tipe-Tipe Rencana Bisnis
Apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha? Ada beberapa hal yang harus dibuat dalam perencanaan bisnis, baik itu dari sisi operasional, strategi, taktik dan juga rencana jangka panjang perusahaan.
Untuk lebih jelasnya berikut ini adalah tipe-tipe perencanaan bisnis yang harus dibuat dalam business plan.
- Perencanaan Operasional
Perencanaan jenis ini memfokuskan pada hal hal yang berhubungan dengan aktivitas orang di lapangan. Disini dititik beratkan bagaimana agar pekerjaan dapat dilakukan secara efektif, efisien dan memiliki keteraturan yang jelas.
Contoh perencanaan operasional dalam apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha adalah pembuatan Standar Operasional Prosedur atau SOP pada setiap aktivitas yang berjalan di perusahaan.
- Perencanaan Strategik
Perencanaan strategik menitik beratkan pada hal hal yang menjadi dasar sebuah bisnis agar dapat bertahan secara jangka panjang. Contohnya misalnya dengan membuat visi-misi dan penerapan nilai-nilai perusahaan yang dapat diaplikasikan kepada setiap karyawan yang ada.
- Perencanaan Taktis
Perencanaan taktis berkaitan dengan hal hal yang berhubungan dengan job desc suatu posisi/jabatan sampai dengan membuat strategi-strategi tertentu agar perusahaan dapat lebih berkembang kedepan.
- Perencanaan Jangka Panjang
Perusahaan harus membuat rencana yang terukur baik dalam jangka pendek ataupun jangka panjang. Semuanya harus tertulis dan terdeskripsikan dengan jelas agar semua orang yang ada dalam perusahaan memiliki semangat sama untuk mencapai tujuan tersebut.
Contoh perencanaan jangka panjang misalnya kapan IPO, kapan membuka cabang atau kapan Go Internasional dsb.
Komponen Rencana Bisnis
Setidaknya ada 9 komponen penting ketika melakukan perencanaan bisnis. Masing masing dari komponen ini tidak kami jelaskan secara rinci melainkan hanya poin perpoin saja.
- Identitas Perusahaan dan Visi Misi
- Deskripsi Umum Bisnis
- Target Pasar
- Rincian Produk
- Rencana Pemasaran
- Biaya Operasional
- Break Even Point atau BEP
- Profitabilitas
- Persaingan dan Strategi
Manfaat Perencanaan Usaha
Ada beberapa manfaat yang akan anda dapatkan ketika membuat perencanaan sebelum memulai usaha. Apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha dan manfaatnya itu diantaranya adalah;
1. Permodalan
Dengan membuat rencana usaha anda jadi tahu berapa modal yang akan dibutuhkan untuk menjalankan usaha sampai berhasil mencapai goal yang diinginkan.
Jika anda memiliki kendala dalam modal, anda bisa mengambil langkah-langkah tertentu untuk mencari alternatif pemodalan.
Sebuah perencanaan usaha yang terdokumentasi dengan baik akan menarik perhatian para investor-investor untuk menanamkan modalnya pada bisnis anda. Tentu saja ini adalah peluang menarik yang perlu dimanfaatkan.
2. Mempunyai Tujuan yang Jelas
Semua orang didalam perusahaan harus tahu tentang apa visi dari sebuah perusahaan. Ini bertujuan agar mereka mempunyai semangat yang sama untuk mewujudkan visi tersebut.
Dengan visi yang dibarengi oleh strategi-strategi pemasaran, inovasi produk, sdm yang berkualitas diharapkan perusahaan dapat terus maju dan berkembang dalam jangka waktu yang lama.
3. Meminimalisir Kegagalan
Banyak bisnis yang sukses, banyak juga bisnis yang gagal dan mengalami kebangkrutan. Semuanya bisa disebabkan oleh beberapa faktor yang salah satu diantaranya adalah kurangnya perencanaan usaha.
Dalam apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha, semua hal yang berhubungan dengan potensi kegagalan harus teranalisa dan dicari jalan keluarnya dengan cara apapun.
Adapun, umumnya kegagalan usaha sendiri disebabkan oleh beberapa faktor seperti misalnya produk yang tidak diterima pasar, pemasaran yang salah, faktor persaingan dan sebagainya. Dan seharusnya itu tidak bisa dihindari jika melakukan perencanaan usaha dengan baik.
4. Memprediksi Masa Depan
Sebuah rencana bisnis yang baik adalah rencana yang bisa memprediksi keadaan keadaan pasar di masa depan. Dalam perencanaan bisnis harus ada terobosan-terobosan untuk membuat perusahaan dapat bertahan dalam waktu lama.
Hal ini akan erat kaitannya dengan inovasi-inovasi yang harus dilakukan dalam detail rencana bisnis. Baik itu inovasi dalam hal produk ataupun pemasaran.
5. Bahan Evaluasi dan Pembuatan Rencana Bisnis Lainnya
Setiap rencana yang sudah dilakukan akan di evaluasi secara berkala, entah itu dalam bentuk harian, mingguan, bulanan atau periode tertentu. Jika rencana gagal maka harus diubah dengan rencana-rencana lain yang lebih bagus.
Begitupun ketika rencana yang dijalankan berhasil, maka semua tinggal fokus pada rencana rencana bisnis lainnya yang bersifat pengembangan.
Tanya Jawab Seputar Apa Yang Dimaksud Dengan Perencanaan Usaha
Apakah yang dimaksud dengan perencanaan usaha?
Perencanaan usaha yaitu sebagai proses penentuan visi, misi dan tujuan, strategi, kebijakan, prosedur, aturan, program dan anggaran yang diperlukan untuk menjalankan suatu usaha atau bisnis tertentu.
Apa pengertian dari perencanaan usaha dan alasan pembuatan suatu perencanaan usaha?
Perencanaan usaha merupakan dokumen yang menyatakan keyakinan akan kemampuan sebuah bisnis untuk memperjual-belikan barang ataupun jasa dengan tujuan menghasilkan keuntungan yang memuaskan dan menarik bagi para investor atau penyandang dana. Perencanaan usaha harus didasarkan pada permintaan pasar.
Apa saja manfaat perencanaan usaha?
Berikut ini manfaat perencanaan usaha, baik untuk perorangan atau kelompok, antara lain:
1. Mengetahui model bisnis yang dijalani
2. Target market jelas
3. Mencari sumber dana
4. Rencana bisnis jadi lebih fokus dan terarah
5. Untuk memprediksi masa depan
6. Menaikkan level bisnis dengan baik
Apa fungsi perencanaan usaha?
Fungsi melakukan perencanaan usaha adalah: Melakukan penentuan dari arah tujuan perusahaan dan juga berbagai macam bentuk dari target bisnisnya. Melakukan penyusunan strategi untuk melakukan pencapaian dari tujuan yang dimana akan dilakukan penghendakian.
Jelaskan 6 Apa saja komponen perencanaan usaha?
6 Komponen Perencanaan Usaha Juga Rencana Bisnis Penting untuk Perusahaan
1. Membuat Deskripsi Bisnis
2. Perencanaan Usaha Melakukan Strategi Pemasaran
3. Perencanaan Usaha Membuat Analisa Pesaing
4. Desain Pengembangan
5. Rencana Operasional dan Manajemen
6. Menghitung Pembiayaan
Sebutkan empat langkah dalam proses perencanaan usaha?
1. Menentukan ide&peluang usaha
2. Menentukan sumber daya yang dibutuhkan
3. Merencanakan administrasi
4. Merencanakan kegiatan pemasaran
Penutup
Membuat perencanaan usaha sangat penting dan jangan dianggap remeh. Meskipun bisnis yang anda jalankan berskala kecil tidak ada salahnya membuat perencanaan ini, karena dengan itu bisnis anda mempunyai kemungkinan berkembang yang lebih besar dari bisnis lain yang tidak melakukan business plan. Demikian pengertian dari apa yang dimaksud dengan perencanaan usaha. Semoga artikel Seputar Kerja ini bermanfaat!