cara mengajukan kur mandiri

Ketahui Syarat, Jenis, dan Cara Mengajukan KUR Mandiri

Salah satu program pemerintah yang berguna untuk membantu pelaku usaha yang ada di Indonesia adalah KUR (Kredit Usaha Rakyat) Mandiri yang diberikan melalui Bank Mandiri. Bagi Anda yang saat ini berusaha untuk menjadi pebisnis atau pelaku usaha, maka wajib untuk mengetahui cara mengajukan KUR Mandiri sehingga nantinya usaha bisa segera berjalan. Bagaimanakah cara yang harus dilakukan untuk mengajukan KUR Mandiri?

Cara mengajukan kur mandiri

Cara Mengajukan KUR Mandiri

Pada dasarnya, cara mengajukan KUR Mandiri memang sedikit membutuhkan usaha, sebab Anda harus mempersiapkan beberapa dokumen tertentu terlebih dahulu. Beberapa dokumen itu harus diproses selama beberapa hari, untuk itu pastikan bahwa Anda mempersiapkan dokumen beberapa hari sebelum mengajukan. Inilah beberapa hal yang pastinya harus diketahui ketika mengajukan KUR Mandiri:

Syarat Mengajukan KUR Mandiri

Tidak seluruh pelaku usaha diperbolehkan untuk mengajukan KUR Mandiri. Untuk itu, alangkah lebih baik jika Anda mengetahui beberapa syarat yang wajib dipenuhi agar bisa menjadi penerima KUR.

  • Usaha yang Anda jalankan termasuk ke dalam jenis UMKM.
  • Ibu rumah tangga atau pekerja yang terkena PHK dan memiliki UMKM.
  • Termasuk ke dalam kelompok UMKM seperti Gapoktan, Kelompok Usaha Bersama, dan lain-lain.
  • UMKM milik pensiunan TNI, Polisi, PNS, dan pegawai yang mempersiapkan masa pensiun.
  • UMKM berada di wilayah perbatasan yang berdekatan dengan negara lainnya.
  • Pekerja migran Indonesia yang sebelumnya sudah pernah kerja di luar negeri. Bisa juga calon peserta magang atau pekerja migran yang hendak bekerja di luar negeri.
  • Anggota keluarga dari pekerja yang penghasilannya tetap atau pekerja migran Indonesia yang menjalankan bisnis UMKM.

Masih ada beberapa dokumen tambahan yang harus dipenuhi untuk proses pengajuan. Pastikan bahwa Anda memahami dengan jelas dokumen dan persyaratan dalam mengajukan KUR sehingga nantinya bisa diverifikasi dengan cepat.

Cara mengajukan kur mandiri

4 Cara Mengajukan KUR Mandiri

Jika Anda sudah memenuhi persyaratan yang tepat, Anda bisa segera mengunjungi kantor cabang Bank Mandiri yang terdekat untuk mengajukan KUR. Seperti inilah cara mengajukan KUR Mandiri:

1. Bawalah Persyaratan yang Sudah Lengkap

Cara mengajukan KUR Mandiri yang pertama tentunya Anda harus memenuhi beberapa dokumen yang lengkap. Hal ini penting untuk dilakukan sebab jika dokumen yang Anda siapkan ternyata kurang, maka sudah pasti Anda dianggap tidak memenuhi persyaratan yang sudah disediakan oleh pihak Bank Mandiri.

Mempersiapkan berkas administrasi pemenuhan dan permohonan KUR adalah cara mengajukan KUR Mandiri yang paling krusial dan penting. Oleh karena hal itu, usahakan untuk selalu memperhatikan dengan baik segala syarat yang sudah dibutuhkan oleh pihak Bank dan jenis KUR yang ingin Anda pilih. Sebab, setiap jenis KUR tentu memiliki persyaratan yang bervariasi.

2. Mengunjungi Kantor Bank Mandiri

Cara mengajukan KUR Mandiri yang selanjutnya adalah dengan mendatangi kantor cabang Bank Mandiri yang paling dekat dengan lokasi rumah Anda. Pastikan bahwa Anda memang memiliki kendaraan yang memadai untuk membantu Anda sampai ke kantor tersebut. Namun, Anda juga bisa menggunakan kendaraan ojek online jika memang tidak ada kendaraan yang bisa dipakai.

Nantinya, ketika Anda sudah sampai di kantor tersebut pihak Bank Mandiri akan memberikan beberapa pertanyaan kepada Anda dan meminta dokumen yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Dokumen itu nantinya akan dibutuhkan untuk mengajukan KUR dan mereka pun juga akan melakukan proses verifikasi berkas.

3. Bank Akan Melakukan Survei Kelayakan

Jika sudah melakukan cara mengajukan KUR Mandiri yang dijelaskan sebelumnya, maka Anda tinggal menunggu selama beberapa waktu. Sebab, pihak Bank Mandiri akan segera melakukan proses verifikasi persyaratan yang dibutuhkan untuk mengajukan KUR. Biasanya, proses verifikasi ini tidak akan berlangsung lama.

Setelah pihak Bank Mandiri memverifikasi persyaratan tersebut, maka nanti pihak bank akan melakukan survei lapangan secara langsung di lokasi usaha Anda. Mereka akan mengajukan beberapa pertanyaan dan wawancara singkat terkait lokasi usaha agar bisa memastikan apakah Anda memang layak mendapatkan KUR atau tidak.

4. Tanda Tangan Kontrak

Cara mengajukan KUR Mandiri yang terakhir adalah dengan melakukan tanda tangan kontrak. Proses ini akan berlangsung ketika pihak Bank Mandiri menyatakan bahwa Anda memang layak untuk memperoleh bantuan, dan nanti Anda akan dihubungi secara langsung oleh pihak bank. Kemudian, Anda tidak memberikan tanda tangan kontrak kredit sehingga Anda bisa segera mendapatkan kredit dari Bank Mandiri.

Cara mengajukan kur mandiri

Jenis KUR Mandiri

Sebelum memutuskan untuk mengajukan KUR, ada baiknya jika Anda mengetahui terlebih dahulu beberapa jenis KUR Mandiri yang sudah disediakan. Terdapat beberapa jenis KUR yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan usaha Anda, yakni:

  • KUR TKI Mandiri : Jenis KUR ini dikhususkan bagi tenaga kerja Indonesia yang ingin bekerja di negara asing tetap hanya mempunyai dana terbatas.
  • KUR Khusus Mandiri : Bantuan KUR ini akan diberikan untuk kelompok usaha yang bekerja sama dengan mitra usaha bagi komoditas perikanan, peternakan, atau perkebunan rakyat.
  • KUR Mikro dan Kecil : Pinjaman usaha ini diberikan untuk pengusaha baik itu individu atau pun kelompok yang sudah menjalankan usaha minimal selama 6 bulan.
  • KUR Ritel Mandiri : Bantuan usaha bagi kalangan menengah yang memang berpotensi untuk membayar cicilan dengan anuitas atau bunga flat yang setara.
Cara mengajukan kur mandiri

Tanya Jawab Seputar Cara Mengajukan KUR Mandiri

Berapa lama proses pengajuan KUR Mandiri?

Biasanya, jangka waktu proses pencairan KUR Mandiri ini berkisar antara 7 hari hingga 14 hari setelah rumah atau lokasi usaha debitur selesai disurvei. Namun proses pencairan bisa lebih cepat jika debitur memenuhi syarat atau kualifikasi yang berlaku sesuai ketentuan pihak bank.

Apa syarat KUR Mandiri 2022?

Sedangkan pinjaman KUR Mandiri 2022 di atas Rp 100 juta harus menyertakan agunan atau jaminan berupa surat tanah, properti, atau BPKB Kendaraan Bermotor sesuai dengan ketentuan bank.

Apakah KUR Mandiri pakai jaminan?

Ada, pinjaman tanpa agunan hingga limit s.d Rp.100 juta untuk pengusaha mikro dapat diakses melalui program KUR Bank Mandiri.

KUR Mandiri minimal berapa?

Jenis-Jenis KUR Mandiri

Limit kreditnya mulai Rp0 sampai maksimal Rp10 juta. Jangka waktu kredit modal kerja (KMK) maksimal 3 tahun dan kredit investasi (KI) maksimal 5 tahun.

KUR Bank Mandiri maksimal berapa?

KUR Mikro, dengan limit kredit maksimal sampai dengan Rp 25 juta per debitur dan jangka waktu maksimal 2 tahun. KUR Ritel, dengan limit kredit diatas Rp 25 juta sampai dengan maksimal Rp 200 juta per debitur, dan jangka waktu maksimal 3 tahun untuk kredit modal kerja dan 5 tahun untuk kredit investasi.

Kenapa tidak bisa mengajukan KUR?

Apabila dokumen yang kamu lampirkan tidak lengkap dan tidak valid, pengajuan KUR ini bisa langsung ditolak karena tidak memenuhi syarat. Sehingga solusinya harus melampirkan identitas pribadi dan dokumen pendukung yang lain. Pastikan surat izin usaha hingga slip gaji, menjadi dokumen pendukung untuk pengajuan KUR ini.

Penutup

Itulah beberapa informasi yang berkaitan dengan cara mengajukan KUR Mandiri yang bisa Anda pahami. Penting untuk memahami seluruh informasi di atas, sehingga proses untuk mengajukan KUR pun tidak mengalami masalah tertentu.