peluang jadi distributor tanpa modal

Inilah Peluang Jadi Distributor Tanpa Modal Yang Menguntungkan

Peluang jadi distributor tanpa modal ternyata bisa dilakukan dengan mudah. Sesuai dengan namanya, modal yang kamu gunakan untuk melakukan usaha bisnis ini tidak besar, bahkan bisa dibilang minim. Selain menjadi dropshiper, kamu bisa juga menjadi reseller. Berikut adalah penjelasan mengenai peluang jadi distributor tanpa modal.

peluang jadi distributor tanpa modal

Teknis Kerja Menjadi Dropshipper

Bagi yang belum tahu, usaha dropshipper adalah usaha menjual barang atau produk yang tidak kamu  pegang barangnya. Jadi kamu akan memasarkan produk terlebih dahulu, jika pembeli tertarik untuk membeli barang tersebut, kamu menghubungi reseller atau distributor untuk memesannya.

Bagaimana dengan pengemasan, kualitas produk atau teknis pengiriman barang? Jangan khawatir, semua aspek tersebut akan dipenuhi oleh distributor atau reseller. Tugas kamu hanya mencari pelanggan, kemudian memberikan pelanggan tersebut kepada distributor untuk melayani.

Jadi sebagai dropshiper, kamu hanya akan memberi tahukan rincian barang, alamat milik pelanggan dan status pemesanan. Reseller akan melakukan pengiriman ke rumah pelanggan dengan menggunakan nama kamu sebagai dropshiper. Saat ini peluang jadi distributor tanpa modal cukup menjanjikan di Indonesia.

Hal tersebut bukan tanpa alasan. Menjadi dropshipper tidak mengharuskan kamu menjadi reseller atau modal yang besar. Usaha ini bisa kamu mulai dengan modal yang minim, sehingga cocok dijadikan sebagai sampingan. Nantinya keuntungan didapatkan dari selisih harga penjualan produk yangkamu jual kepada pelanggan.

peluang jadi distributor tanpa modal

Bagaimana Cara Menjadi Dropshipper?

Jika kamu tertarik untuk menjadi dropshipper, berikut adalah cara bagaimana menjadi dropshipper. Panduan ini bersifat general, sehingga bisa digunakan untuk melakukan dropshipper berbagai produk dan kerja sama penjualan. Hal-hal penting yang harus diperhatikan untuk menjadi dropshipper yaitu :

Temukan Produk yang Tepat

Jika ingin menjual suatu produk dan menjadi dropshipper, kamu disarankan memilih produk yang tepat. Produk yang tepat maksudnya adalah produk yang banyak dicari dan dibutuhkan oleh masyarakat. Akan lebih baik jika kamu tahu bagaimana produk tersebut digunakan, apa manfaatnya dan bagaimana melakukan marketingnya.

Pastikan kualitas produk yang kamu jual memang benar benar baik, sehingga pelanggan percaya kepadamu. Menjual produk yang berkualitas tentu akan memudahkan kamu untuk meningkatkan peluang jadi dropshipper tanpa modal dengan keuntungan besar.

Perhatikan Pasar dan Kompetitor

Penting untuk melihat siapa saja kompetitor kamu, pasar yang kamu targetkan dan penjualan produk tersebut ke depannya. Lakukan kalkulasi yang bersifat sementara, dimana kamu memperkirakan keuntungan dan kerugian yang terjadi apabila menjual produk tersebut.

Salah satu caranya dengan melihat kompetitor kamu sebagai dropshipper dan competitor dari produk yang kamu jual. Jika sudah ada reseller atau dropshiper di satu tempat, biasanya pihak distributor atau produsen tidak akan membuka lagi peluang dropshipper untuk menghindari persaingan.

Cari Supplier Terpercaya

Kamu tidak bisa memulai bisnis dropshipper tanpa supplier yang terpercaya. Jangan sembarangan memilih supplier, sebab mereka menjadi penentu apakah peluang jadi distributor tanpa modal yang kamu lakukan berhasil atau tidak. Pastikan mereka menawarkan produk yang berkualitas, mudah dihubungi dan konsisten dalam penjualan. Pillihlah suplier yang berkualitas dan sesuai dengan produk yang kamu miliki.

Jika supplier yang kamu pilih tidak berkualitas, kamu nantinya akan terkena masalah dengan pelanggan. Jangan ragu untuk melakukan background cek ataupun melakukan riset terhadap supplier yang kamu pilih, apakah mereka benar benar supplier yang terpercaya dan bisa menguntungkan kamu.

peluang jadi distributor tanpa modal

Berikan Pelayanan Terbaik

Selanjutnya adalah melakukan pelayanan yang baik kepada pelanggan. Karena modal yang kamu gunakan terbatas, kamu harus memutar otak untuk melakukan marketing dengan baik. Tujuannya agar pelanggan dan calon pembeli tertarik untuk membeli di tempatmu

Jaga kepercayaan pelanggan dengan memberikan produk-produk sesuai katalog yang kamu unggah. Tanggapi pesanan yang datang dengan ramah, sehingga pelanggan tidak ragu untuk melakukan pembelian lagi di masa yang akan datang. Ini merupakan salah satu tips membuat peluang jadi distributor tanpa modal yang menguntungkan.

Perbarui Informasi Produk

Meskipun yang kamu jual bukan produkmu, kamu tetap harus bertanggung jawab. Pastikan produknya memang sesuai dengan katalog dan perbarui informasi produk secara berkala apabila ada perubahan. Lakukan secara konsisten, sehingga pelanggan tidak salah pemahaman.

Kamu tentu kesal jika ada produk yang tidak sesuai dengan keinginan kamu karena salah informasi. Hal yang sama juga berlaku untuk pelanggan kamu, sebagai dropshipper lakukan pekerjaan dengan tanggung jawab agar pelanggan percaya dengan kinerja kamu.

Lakukan Penjualan Online

Untuk membuat peluang jadi distributor tanpa modal lebih menguntungkan, kamu sebaiknya melakukan penjualan secara daring. Ini akan membantumu untuk mendapatkan pelanggan dengan jangkauan yang lebih luas. Caranya bisa dengan memasang iklan, bisa pula dengan berjualan di marketplace.

Ada banyak jenis media marketing yang bisa kamu pilih. Jika budget yang kamu miliki cukup, kamu bisa melakukan iklan dengan memilih layanan iklan berbayar. Dengan cara ini, kamu bisa menjangkau pelanggan secara spesifik, sehingga peluang mendapatkan pembeli juga besar.

Lakukan Evaluasi

Jangan ragu untuk melakukan evaluasi setiap minggunya, atau bisa juga setiap bulan. Evaluasi akan membuat kamu bisa lebih mudah mengatur strategi ke depannya dengan baik. Periksa penjualan secara rutin, disini kamu bisa melihat mana produk yang banyak dibeli pelanggan mana yang tidak.

Jangan lupa, peluang jadi distributor tanpa modal tidak akan berhasil jika pengelolaan uangmu  tidak berjalan dengan baik. Sisihkan uang modal, keuntungan dan uang pribadi agar tidak tercampur. Nantinya kamu bisa lebih mudah dalam mengelola keuangan usaha.

peluang jadi distributor tanpa modal

Contoh Usaha Dropshipper yang Menguntungkan

1. Dropshipper Fashion

Fashion, baik berupa pakaian, celana, rok atau jilbab menjadi jenis produk yang paling banyak dicari di pasaran. Karena itulah, kamu yang ingin lebih mudah dalam menjual produk, barang barang fashion bisa menjadi pilihan yang tepat.

2. Dropshipper Makanan Ringan

Camilan bisa dibeli dan dimakan kapan saja, karena inilah kamu bisa menjadi dropshipper makanan ringan. Jika laris di pasaran, kamu bisa sekaligus mendirikan toko dan menjadi reseller, ini tentu akan meningkatkan keuntungan ke depannya.

3. Dropshipper Obat Herbal

Pilihan peluang jadi distributor tanpa modal lain yang cukup menguntungkan adalah menjadi dropshipper obat herbal. Jika kamu memilih menjadi dropshipper ini, pastikan kamu menjual produk yang benar-benar aman untuk digunakan. Sehingga tidak memberikan efek buruk bagi kesehatan penggunanya.

4. Dropshipper Kosmetik

Kosmetik dan skincare menjadi produk yang juga menguntungkan untuk dijual. Saat ini penjualan kosmetik cukup tinggi, membuatnya menjadi produk yang banyak dicari oleh masyarakat. Ingat, jual produk kosmetik yang sudah mendapatkan izin legal dari BPOM agar aman digunakan.

peluang jadi distributor tanpa modal

Informasi mengenai cara dan peluang jadi distributor tanpa modal diatas semoga bisa membantu kamu. Apabila kamu tertarik untuk menjadi dropshipper, panduan diatas bisa anda gunakan. Awalnya mungkin memang sulit, keuntungan yang didapatkan juga kecil, namun jika ditekuni, bisnis ini memberikan keuntungan yang menjanjikan.